Pages

Wednesday, July 31, 2019

Warga Korut Terobos Zona Demiliterisasi Membelot ke Korsel

Jakarta, CNN Indonesia -- Seorang lelaki asal Korea Utara dilaporkan menerobos perbatasan untuk menuju Korea Selatan. Dia melintasi Garis Demarkasi Militer di Zona Demiliterisasi (DMZ) pada Rabu (31/7) malam waktu setempat.

"Pasukan kami telah menahan lelaki asal Korea Utara, dan saat ini dia sedang diinterogasi bagaimana dia melintasi perbatasan dan alasannya," demikian isi pernyataan Kepala Staf Gabungan Angkatan Bersenjata Korsel, seperti dilansir AFP, Kamis (1/8).

Pihak Korea Selatan menyatakan dari hasil pemantauan mereka tidak terlihat ada pergerakan apa-apa dari pasukan Korea Utara.

Sejak perang antara Korsel dan Korut berakhir pada 65 tahun lalu, tercatat ada sebanyak 30 ribu warga Korut membelot. Menurut mereka alasan utama melarikan diri karena tidak tahan dengan kemiskinan dan kekejaman rezim Korut.

Korut juga harus menghadapi sederet sanksi ekonomi akibat uji coba rudal dan senjata nuklir.

[Gambas:Video CNN]

Kawasan DMZ di yang memisahkan Korut dan Korsel adalah wujud terakhir ketegangan era Perang Dingin. Komunikasi di antara kedua negara juga menurun sejak pertemuan antara Presiden Amerika Serikat, Donald Trump, dan Pemimpin Korut, Kim Jong-un, pada akhir Februari lalu berakhir tanpa hasil. (ayp/ayp)

Let's block ads! (Why?)



from CNN Indonesia https://ift.tt/2LUtj7F
via IFTTT

VIDEO: Kim Jong-un Awasi Langsung Peluncuran Rudal Korut

CNN, CNN Indonesia | Kamis, 01/08/2019 13:05 WIB

Jakarta, CNN Indonesia -- Kim Jong-un turun langsung mengawasi peluncuran sejumlah rudal pada Rabu (31/7). Dia berulang kali mengungkapkan kepuasan terkait hasil uji coba tersebut.

Let's block ads! (Why?)



from CNN Indonesia https://ift.tt/2GGYvD3
via IFTTT

Baku Tembak antara Warga Palestina-Tentara Israel, Satu Tewas

Jakarta, CNN Indonesia -- Baku tembak terjadi antara warga Palestina dan tentara Israel di jalur Gaza. Kejadian itu diawali oleh seorang Palestina yang menerobos perbatasan Israel di jalur Gaza dan menembaki tentara Israel.

Akibat saling serang itu, warga Palestina tewas, sementara tiga tentara Israel luka-luka. Demikian disampaikan pihak militer Israel dalam sebuah pernyataan dikutip dari AFP pada Kamis (1/8) Satu tank Israel juga mengarahakan serangan ke sebuah pos militer Hamas.


Ketegangan di perbatasan Israel-Gaza terus berlangsung sejak meletusnya bentrokan hebat pada Maret 2018 lalu.

Bentrokan itu dipicu oleh aksi unjuk rasa warga Palestina menuntut dikembalikannya tanah mereka yang diduduki Israel.

[Gambas:Video CNN]

Sedikitnya 297 warga Palestina terbunuh oleh pasukan Israel sejak protes bertajuk 'Great March of Return' dimulai. Tujuh orang Israel terbunuh dalam insiden itu.

Baru-baru ini ketegangan antara Israel dan Hamas sedikit mereda setelah dilakukannya gencatan senjata yang diprakarsai para pejabat PBB dan Mesir.


Dalam gencatan senjata tersebut Israel setuju untuk untuk mengurangi blokade keamanan di Gaza. Israel dan Hamas sendiri telah tiga kali berperang sejak 2008.

(dea)

Let's block ads! (Why?)



from CNN Indonesia https://ift.tt/2YydObr
via IFTTT

AS Jatuhkan Sanksi kepada Menlu Iran

Jakarta, CNN Indonesia -- Biro Pengendalian Aset Luar Negeri Kementerian Keuangan Amerika Serikat menyatakan telah menjatuhkan sanksi kepada Menteri Luar Negeri Iran, Mohammad Javad Zarif, pada Rabu (31/7) kemarin. Zarif membalas dengan menyatakan sanksi AS itu tidak bakal mempan kepadanya.

"Javad Zarif melaksanakan agenda yang ceroboh dari Pemimpin Tertinggi Iran tersebut, dan (dia) adalah juru bicara utama rezim Iran di seluruh dunia," ujar Menteri Keuangan AS, Steven Mnuchin, seperti dilansir Reuters, Kamis (1/8).

Zarif lantas membalas keputusan AS melalui akun Twitter. Sanksi itu membuat Zarif tidak bisa mempunyai properti atau hal-hal lain di AS.

"Alasan AS menargetkan saya adalah karena saya satu-satunya juru bicara Iran di dunia. Apakah kebenaran itu sangat menyakitkan? Sanksi itu tidak berdampak kepada saya maupun keluarga, karena saya tidak mempunyai properti atau usaha di luar Iran. Terima kasih telah menganggap saya sebagai ancaman atas rencana kalian," cuit Zarif.

Zarif tidak asing dengan AS. Dia bermukim di sana sejak berumur 17 tahun untuk kuliah dalam bidang hubungan internasional di San Francisco dan Denver. Dia juga didapuk menjadi Duta Besar Iran untuk Perserikatan Bangsa-Bangsa pada 2002 sampai 2007.

Pada 16 Juli lalu, AS juga dilaporkan membatasi gerak-gerik Zarif saat diundang oleh PBB. Saat itu dia diminta hadir dalam pertemuan tingkat menteri terkait program tujuan pembangunan berkelanjutan (SDG) membahas konflik, kelaparan, kesetaraan dan perubahan iklim yang diperkirakan terjadi 2030.

Saat itu Zarif hanya dibolehkan bepergian ke markas PBB, kantor perwakilan Iran untuk PBB, rumah dinas Duta Besar Iran, dan Bandara John F. Kennedy di New York.

PBB pun tidak bisa berbuat apa-apa dan hanya menyatakan prihatin terhadap pembatasan yang diterapkan kepada Zarif.

Ketegangan antara kedua negara tersebut semakin meningkat setelah Presiden AS, Donald Trump, menarik diri dari kesepakatan nuklir dengan Iran, Joint Comprehensive Plan of Action (JCPOA) yang disepakati pada 2015 lalu.

[Gambas:Video CNN]

Sementara itu, kekhawatiran akan konflik langsung antara AS dan Iran juga meningkat sejak Mei, di mana sejumlah serangan diluncurkan terhadap beberapa tanker minyak di kawasan Teluk.

Selain itu, ada juga aksi balasan Iran yang menembak jatuh pesawat nirawak (drone) pengawas milik AS, serta rencana serangan udara AS terhadap Iran pada bulan lalu yang sempat dibatalkan Trump. (ajw/ayp)

Let's block ads! (Why?)



from CNN Indonesia https://ift.tt/314JJxN
via IFTTT

Sindir Negara Maju, RI Tegaskan ASEAN Bukan Tempat Sampah

Jakarta, CNN Indonesia -- Menteri Luar Negeri RI Retno Marsudi menegaskan negara Asia Tenggara bukan lah tempat pembuangan sampah dan limbah negara-negara lain.

Hal itu disinggung Retno menyusul pengiriman puluhan kontainer berisikan sampah dan limbah dari sejumlah negara maju seperti Amerika Serikat, Kanada, Perancis, Australia, hingga Hong Kong ke sejumlah negara ASEAN termasuk Filipina dan Indonesia.


"Kita perlu sampaikan pesan ke dunia luar mengenai sikap ASEAN terkait isu toxic waste ini. Yang Indonesia inginkan, kami tidak menginginkan kawasan Asia Tenggara menjadi tempat sampa bagi pembuangan sampah negara-negara lainnya," kata Retno dalam pertemuan antara menlu ASEAN di Bangkok, Thailand, Rabu (31/7).

Sejumlah negara di Asia Tenggara seperti Filipina, Malaysia, dan Indonesia menerima berton-ton kontainer berisikan sampah dan limbah dari Amerika Serikat, Kanada, Perancis, Australia, Jepang, hingga Hong Kong dalam beberapa waktu terakhir.

[Gambas:Video CNN]

Masalah sampah ini bahkan membuat hubungan diplomatik antara Filipina dan Kanada merenggang. Presiden Filipina Rodrigo Duterte mearik duta besar dan konsulnya di Kanada karena Ottawa tak kunjung mengambil sampah-sampah tersebut kembali ke negaranya. 

Manila akhirnya mengembalikan 69 kontainer sampah busuk yang dibuang ke negaranya pada 2013 dan 2014 lalu ke Kanada.

Malaysia melakukan hal yang sama. Kuala Lumpur mengancam akan mengembalikan sekitar 3.000 ton sampah ke 14 negara asal termasuk AS, Jepang, Perancis, Kanada, dan Inggris.


Sementara itu, Indonesia juga telah memulangkan sejumlah kontainer sampah yang masuk. Pada awal Juli lalu, Bea Cukai Tanjuk Perak Surabaya memulangkan 210 ton sampah dari Australia.

Selain itu, Indonesia juga menerima setidaknya 58 kontainer kertas bekas yang terindikasi terkontaminasi limbah B3 dari AS dan Jerman.
 
Retno menuturkan pengiriman berton-ton sampah dan limbah ini sudah membuat negara Asia Tenggara geram. Ia mengatakan saat ini negara ASEAN tengah mendiskusikan langkah guna merespons pengiriman sampah impor ini.


"Tunggu tanggal mainnya," kata Retno ketika ditanya wartawan di Bangkok apakah ASEAN akan menindak lanjut masalah ini. 

(rds/dea)

Let's block ads! (Why?)



from CNN Indonesia https://ift.tt/2LSCG7N
via IFTTT

Balita Selamat Usai Jatuh dari Lantai 6 Apartemen

Jakarta, CNN Indonesia -- Seorang bocah berumur tiga tahun selamat dari maut setelah jatuh dari lantai enam balkon apartemen.

Dilansir dari AFP, insiden itu terjadi di China.

Menurut anggota polisi, kejadian berawal saat bocah lelaki itu sendirian di rumah, ditinggal sebentar oleh neneknya yang hendak membeli bahan makanan.


Kemudian entah bagaimana mulanya, balita tersebut berhasil membuka jendela lalu ke balkon dan jatuh.

Tayangan video yang beredar Senin kemarin menunjukkan bocah itu berusaha memanjat kembali ke balkon, namun kakinya terus tergelincir.

Seorang karyawan manajemen properti yang sedang melintas melihat anak tersebut bergelantung di atas.

[Gambas:Video CNN]

"Saya mendongak dan melihat seorang anak menjuntai di sana. Reaksi pertama saya adalah menemukan sesuatu untuk menangkapnya," kata Zhu Yanhui, karyawan tersebut.

Awalnya Zhu sempat berpikir untuk menangkap anak itu dengan tangan kosong, tapi dia yakin itu tidak akan berhasil.


Akhirnya dia mengajak warga lainnya untuk menangkap anak tersebut dengan membentangkan selimut besar.

"Aku mengulurkan selimut bersama yang lain sambil terus mengawasi anak itu. Aku rempat ragu apakah kita bisa menangkapnya dengan selamat. Satu-satunya pikiranku adalah untuk menyelamatkannya," kata Zhu.

Beberapa saat kemudian bocah tersebut terjun ke bawah dan jatuh tepat di atas selimut putih besar yang dibentangkan warga.


Anak itu pun berhasil diselamatkan. CCTV memperlihatkan anak itu tidak mengalami cedera apapun.

(dea)

Let's block ads! (Why?)



from CNN Indonesia https://ift.tt/2ys6IGL
via IFTTT

Kim Jong-un Merasa Puas dengan Peluncuran Rudal Terbaru Korut

Jakarta, CNN Indonesia -- Korea Utara menyatakan pemimpin tertingginya, Kim Jong-un, turun langsung mengawasi peluncuran sejumlah rudal pada Rabu (31/7) kemarin.

"Kim Jong-un memimpin sebuah uji coba sistem roket berpeluncur ganda dengan kaliber besar yang baru dikembangkan pada 31 Juli," bunyi laporan media pemerintah Korut, KCNA, Kamis (1/8).


KCNA menuturkan Kim Jong-un berulang kali mengungkapkan "kepuasannya terkait hasil uji coba tersebut."

Kantor berita itu memaparkan Kim Jong-un turut mengapresiasi ahli pertahanan nasional dan personel amunisi nasional karena telah membuat "sistem peluncuran roket berganda gaya Korea".

Meski tak menjelaskan secara rinci spesifikasi senjata itu, KCNA mengklaim roket baru ini "akan memainkan peran utama dalam operasi militer darat" Korut.

Peluncuran roket ini pertama kali diungkap militer Korea Selatan. Seoul mengatakan Korut meluncurkan dua rudal balistik dari daerah Wonsan di pantai timur negara terisolasi itu.

[Gambas:Video CNN]

Sejumlah roket itu diluncurkan dari Semenanjung Hodo di pantai timur Korut. Lokasi itu juga digunakan Pyongyang untuk uji rudal balistik jarak pendek pada pekan lalu.

Militer Korsel mengaku tidak bisa mengenali jenis roket apa yang diluncurkan itu. Seoul menyatakan terus mengamati pergerakan Korut dan tetap siaga.

Uji coba rudal ini merupakan yang kedua kali dilakukan Korut sejak pertemuan terakhir Presiden Amerika Serikat Donald Trump dan Pemimpin Tertinggi Kim Jong-un di zona demiliterisasi (DMZ), perbatasan kedua Korea, pada akhir Juni lalu.

Pada 25 Juni lalu, Korut menyatakan mereka menguji dua rudal balistik jenis baru yang terbang sejauh 690 kilometer sebelum jatuh ke laut.


Peluncuran roket kemarin juga berlangsung ketika AS-Korsel tetap melangsungkan latihan militer bersamanya meski telah dikecam Korut.

Korut bahkan menyatakan uji coba rudalnya itu merupakan "peringatan bagi pihak penghasut perang di Korsel."
 
Di New York, Dewan Keamanan Perserikatan Bangsa-Bangsa (PBB) dilaporkan akan menggelar rapat tertutup guna membahas uji coba rudal Korut terbaru ini.

Inggris, Perancis, dan Jerman, merupakan negara-negara yang mengusulkan rapat tersebut digelar.


"Kami akan mengadakan rapat konsultasi terkait Korut pada Kamis pagi. Kami akan membahas peluncuran rudal Korut terbaru dan pelanggaran-pelanggaran resolusi DK PBB lainnya," ucap seorang sumber kepada AFP. (rds/dea)

Let's block ads! (Why?)



from CNN Indonesia https://ift.tt/2yoPU3s
via IFTTT

RI-Vietnam Percepat Perundingan Zona Ekonomi Eksklusif

Jakarta, CNN Indonesia -- Indonesia dan Vietnam sepakat mempercepat perundingan batas maritim Zona Ekonomi Ekslusif (ZEE) kedua negara, yang selama ini masih tumpang tindih. Hal itu dilakukan guna mencegah terulangnya insiden kapal nelayan yang dianggap menerobos wilayah masing-masing negara.

Melalui pernyataan, Menteri Luar Negeri Retno Marsudi dan Menlu Vietnam, Pham Binh Minh, menggelar pertemuan bilateral terkait masalah ini di sela-sela Pertemuan Menteri-Menteri Luar Negeri ASEAN di Bangkok, Thailand, pada Selasa (30/7).

Di saat bersamaan, pertemuan yang lebih teknis antara pejabat kementerian terkait kedua negara juga dilangsungkan di Jakarta untuk mempercepat penyelesaian sengketa wilayah perairan ini.

"Kedua Menlu sepakat mengenai perlunya disegerakan penyelesaian penyusunan Provisional Arrangement (PA) untuk mengatur sementara wilayah tumpang tindih guna menghindari kemungkinan munculnya insiden kapal-kapal nelayan di wilayah tumpang tindih," bunyi pernyataan Kemlu RI yang diterima CNNIndonesia.com pada Rabu (31/7) kemarin.

Indonesia dan Vietnam memang masih memiliki klaim perbatasan maritim yang tumpang tindih, terutama di sekitar perairan Kepulauan Natuna dan utara Kalimantan.

Selama ini, kapal Vietnam juga kerap menerobos wilayah perairan Indonesia. Sejak Oktober 2014 hingga Mei 2019, sebanyak 294 atau hampir 57 persen kapal asing yang dimusnahkan otoritas Indonesia berasal dari Vietnam.

Yang terbaru, kapal perang Indonesia, KRI Tjiptadi-381, ditabrak oleh kapal pengawas perikanan Vietnam di perairan Natuna Utara pada April lalu.

Tak hanya menabrak KRI Tjiptadi-381, kapal pengawas Vietnam itu juga disebut sengaja menabrak kapal ilegal bernomor lambung BD 979 yang sedang ditunda KRI Tjiptadi-381. Akibatnya kapal ikan Vietnam itu bocor dan tenggelam.

Selain isu batas maritim, Retno dan Pham Binh juga mendiskusikan situasi di Laut China Selatan. Meski Indonesia tak memiliki klaim dalam sengketa Laut China Selatan, Retno menegaskan bahwa seluruh negara di kawasan dan pihak terkait harus bisa menjaga perdamaian dan stabilitas di perairan jalur utama perdagangan itu.

[Gambas:Video CNN] (rds/ayp)

Let's block ads! (Why?)



from CNN Indonesia https://ift.tt/2ytDyXO
via IFTTT

Wartawan Pakistan Nekat Reportase Sambil Terendam Banjir

Jakarta, CNN Indonesia -- Entah demi mendapatkan berita terbaik atau sekedar aksi, seorang wartawan di Pakistan nekat turun ke kawasan yang digenangi banjir setinggi leher orang dewasa. Rekaman itu lantas diunggah ke situs Youtube.

Dilansir The Independent, Kamis (1/8), jurnalis bernama Azadar Hussain bekerja untuk stasiun televisi Pakistan GTV, untuk daerah Distrik Kot Chutta, Provinsi Punjab.

Hussain nekat melapor dari tengah kawasan banjir. Dari rekaman juru kamera, hanya kepala dan mikropon yang digenggam sang reporter yang terlihat.

Hussain melakukan laporan itu pada 25 Juli lalu. Pada saat itu kawasan Punjab memang diterjang hujan selama enam hari berturut-turut.

[Gambas:Youtube]

Aksi Hussain yang disebar di dunia maya justru menarik perhatian. Bahkan tidak sedikit yang mencemoohnya karena dianggap berlebihan.

Belasan orang dilaporkan meninggal dalam banjir bandang yang terjadi di Pakistan itu. Sebagian tewas tenggelam, lainnya karena tersengat listrik atau tertimpa reruntuhan bangunan.

Kota Karachi juga diterjang banjir karena iklim muson. Dalam beberapa hari ke depan dilaporkan Pakistan bakal diguyur hujan deras dalam durasi yang cukup lama, dan berpotensi memicu banjir. (ayp/ayp)

Let's block ads! (Why?)



from CNN Indonesia https://ift.tt/2MvTQYi
via IFTTT

Korut Kembali Luncurkan Rudal Hingga Anak Osama bin Laden

Jakarta, CNN Indonesia -- Sejumlah peristiwa terjadi di berbagai negara pada Selasa (30/7) kemarin. Mulai dari Korea Utara kembali luncurkan rudal hingga anak mendiang Osama bin Laden dilaporkan tewas. Semua dirangkum CNNIndonesia.com dalam kilas internasional.

1. Korut Kembali Luncurkan Roket, Korsel Siaga

Angkatan bersenjata Korea Utara dilaporkan kembali meluncurkan sejumlah roket pada Rabu (31/7) kemarin. Namun, menurut pengamatan militer Korea Selatan, mereka tidak bisa mengenali jenis roket yang diluncurkan itu.

Seperti dilansir Reuters, sejumlah roket itu diluncurkan dari Semenanjung Hodo di pantai timur Korea Utara. Lokasi itu juga digunakan Korut untuk uji rudal balistik jarak pendek pada pekan lalu.

[Gambas:Video CNN]

Militer Korsel menyatakan mereka terus mengamati pergerakan Korut, dan tetap dalam keadaan siaga.

Pada 25 Juni lalu, Korut menyatakan mereka menguji dua rudal balistik jenis baru yang terbang sejauh 690 kilometer sebelum jatuh ke laut.

Menurut Korut, uji persenjataan itu untuk memperingatkan Korsel supaya mengurungkan niat menggelar latihan perang dengan Amerika Serikat. Korut juga dilaporkan tengah membangun kapal selam yang diduga bisa meluncurkan rudal balistik.

2. Puluhan Demonstran Hong Kong Mulai Diadili

Pengadilan Hong Kong kemarin, Rabu (31/7), mulai menyidangkan 44 orang demonstran yang ditangkap dalam unjuk rasa yang berakhir bentrok sepanjang akhir pekan lalu. Mereka didakwa dengan delik menghasut kerusuhan dan terancam hukuman penjara maksimal selama 10 tahun.

Dalam surat dakwaan, jaksa penuntut umum menyatakan 44 demonstran itu menutup jalan dengan memasang payung, batang kayu, batang bambu, serta pagar besi. Mereka juga membongkar bata di jalur pedestrian, menghancurkan pagar pembatas jalan, merusak rambu lalu lintas serta lampu jalan, dan menyerang polisi dengan batu bata dan batang logam yang ditajamkan.

[Gambas:Video CNN]

Dalam sidang, seorang lelaki berusia 33 tahun didakwa menyerang anggota polisi. Sedangkan lelaki lainnya berusia 24 tahun didakwa membawa senjata berbahaya, seperti dilansir Reuters.

Di luar gedung pengadilan, sejumlah pengunjuk rasa berkumpul untuk memberikan dukungan terhadap rekan-rekan mereka yang menjalani persidangan, sambil meneriakkan slogan-slogan. Padahal kondisi cuaca setempat sempat hujan deras dan diterpa angin kencang.

3. Perempuan WNI Pengikut ISIS Tewas Dianiaya di Suriah

Seorang perempuan warga Indonesia pengikut ISIS bernama "Sodermini" atau Sudarmini dilaporkan meninggal usai dianiaya di kamp pengungsi Al-Hol, Suriah, yang dikendalikan oleh kelompok Kurdi. Dia dilaporkan tengah mengandung enam bulan.

Kementerian Luar Negeri menyatakan sedang meminta Kedutaan Besar RI di Damaskus mencari tahu soal kabar itu.

"Pemerintah, khususnya melalui KBRI Damaskus tengah berupaya memverifikasi kebenaran informasi, adanya perempuan yang diberitakan berkewarganegaraan Indonesia meninggal di kamp Suriah," ucap pelaksana tugas juru bicara Kemlu RI, Teuku Faizasyah, saat dikonfirmasi CNNIndonesia.com pada Rabu (31/7) kemarin.

[Gambas:Video CNN]

Sudarmini dilaporkan meninggal akibat kekerasan. Memar dilaporkan ditemukan di sekujur tubuh wanita tersebut.

Ayah Sodermini dilaporkan bernama Sardi dan ibunya bernama Nasia. Sodermini diketahui berusia sekitar 30 tahunan dan telah memiliki tiga anak.

4. Intelijen AS Sebut Putra Osama bin Laden Telah Meninggal

Intelijen Amerika Serikat menerima informasi bahwa Hamza, putra pendiri Al-Qaeda, Osama bin Laden, telah meninggal. Tiga pejabat intelejen AS telah mengkonfirmasi bahwa mereka memiliki informasi tentang kematian Hamza bin Laden.

Sayang, mereka tidak mau memberikan rincian lebih rinci mengenai tanggal atau tempat Hamzah meninggal, Mereka juga tidak menunjukkan apakah telah mengkonfirmasi informasi tersebut.

Hamzah bin Laden dijuluki "putra mahkota". Kementerian Luar Negeri AS menyatakan Hamzah memang disiapkan menjadi pewaris kepemimpinan Al-Qaeda.

[Gambas:Video CNN]

Pernyataan mereka buat berdasarkan dokumen yang disita dalam penggerebekan di rumah ayahnya di Abbottabad. Dalam sebuah pesan audio dan video yang dikeluarkan beberapa waktu lalu, Hamzah menyerukan serangan ke Amerika Serikat dan negara-negara lain.

Seruan serangan disampaikan untuk membalas pembunuhan ayahnya oleh pasukan AS di Pakistan pada Mei 2011 lalu. (ayp)

Let's block ads! (Why?)



from CNN Indonesia https://ift.tt/2K6ki9p
via IFTTT

'Raja Kopi' India Hilang, Aparat Gelar Operasi Pencarian

Jakarta, CNN Indonesia -- Seorang pengusaha India yang dikenal sebagai 'Raja Kopi', V. G. Siddhartha, dilaporkan hilang sejak Senin (29/7) lalu. Sehari kemudian kepolisian setempat menggelar operasi pencarian besar-besaran untuk menelusuri keberadaan sang jutawan.

Seperti dilansir AFP, Kamis (1/8), pemilik jaringan kedai kopi 'Cafe Coffee Day' itu dilaporkan terakhir kali terlihat berjalan kaki melintasi jembatan di Negara Bagian Karnataka. Sebelumnya sempat ditemukan surat yang diduga ditulis Siddhartha, yang isinya menyatakan dia mengaku gagal sebagai wirausahawan.

Siddhartha pergi dari rumah pada Senin lalu dengan mengatakan akan menuju villa di Saklesharm. Namun, menurut pengakuan sopir kepada polisi Siddhartha meminta diantar ke Mangaluru.

Sebelum tiba, Siddhartha meminta sang sopir berhenti sejenak di dekat jembatan. Sang sopir lantas melihat majikannya berjalan sembari menelepon.

Setelah menunggu agak lama, sang sopir curiga lantas melapor ke polisi setelah majikannya tidak kunjung kembali.

Polisi lantas mengerahkan penyelam dibantu nelayan setempat untuk menyusuri Sungai Nethravathi dekat daerah Mangaluru. Sedangkan para sahabat dan politikus setempat memilih mendatangi rumah Siddhartha.

Akibat kejadian ini, nilai saham Cafe Coffee Day anjlok hingga 20 persen. Alhasil petinggi perusahaan segera menggelar rapat.

Keluarga Siddhartha sudah berbisnis kopi selama 130 tahun. Setelah memimpin bisnisnya, Siddhartha mendirikan Cafe Coffee Day pada 1996, dan menjadi salah satu pebisnis kopi terbesar di dunia.

Dia juga menjadi pemilik kebun kopi terbesar di Asia, yakni seluas 12 ribu hektare.

Perusahaan Amalgamated Bean Company (ABC) milik Siddhartha menjadi eksportir terbesar kopi hijau.

Selama ini, Cafe Coffee Day sudah membuka 1700 cabang di India dan sejumlah negara antara lain Austria Malaysia, Mesir dan Republik Ceko. Siddhartha bersaing ketat dengan Starbucks yang membuka 150 gerai di India.

[Gambas:Video CNN]

Istri Siddhartha adalah anak mantan menteri luar negeri yang saat ini menjadi Gubernur Karnataka, S.M. Krishna. Hal itu membuatnya dekat dengan lingkaran kekuasaan.

Meski begitu, dua tahun lalu bisnis Siddhartha mulai goyah. Sebab Dinas Pajak India menggerebek sejumlah kantor cabang perusahaannya karena diduga menggelapkan pajak. (ayp)

Let's block ads! (Why?)



from CNN Indonesia https://ift.tt/335wkak
via IFTTT

Intelijen AS Sebut Putra Osama bin Laden Telah Meninggal

Jakarta, CNN Indonesia -- Intelijen AS menerima informasi bahwa putra pendiri Al-Qaeda, Osama bin Laden, Hamza telah meninggal. Tiga pejabat intelejen AS telah mengkonfirmasi bahwa mereka memiliki informasi tentang kematian Hamza bin Laden.

Sayang, mereka tidak mau memberikan rincian lebih rinci mengenai tanggal atau tempat Hamzah meninggal, Mereka juga tidak menunjukkan apakah telah mengkonfirmasi informasi tersebut.

Presiden Donald Trump yang dikonfirmasi mengenai kabar tersebut menolak berkomentar.

"Aku tidak mau berkomentar tentang itu," katanya seperti dikutip dari AFP, Kamis (1/8).


Hamzah bin Laden dijuluki "putra mahkota jihad". Departemen Luar Negeri AS menyatakan Hamzah sedang disiapkan menjadi pewaris kepemimpinan Al-Qaeda.

Pernyataan mereka buat berdasarkan dokumen yang disita dalam penggerebekan di rumah ayahnya di Abbottabad. Dalam sebuah pesan audio dan video yang  dikeluarkan beberapa waktu lalu, Hamzah menyerukan serangan ke Amerika Serikat dan negara-negara lain.

Seruan serangan disampaikan untuk membalas pembunuhan ayahnya oleh pasukan AS di Pakistan pada Mei 2011 lalu.

(afp/agt)

Let's block ads! (Why?)



from CNN Indonesia https://ift.tt/2SYg4DB
via IFTTT

Saat Jalur 'Hitam' AS dan Meksiko Jadi Arena Bermain

Jakarta, CNN Indonesia -- Ada pemandangan tak biasa sekaligus unik di tembok perbatasan antara Amerika Serikat dan Meksiko baru-baru ini.
 
Wilayah perbatasan kedua negara yang umumnya dicap sebagai tempat berbahaya karena kerap dijadikan lokasi penyelundupan narkoba, penculikan, bahkan penyelundupan manusia, kini diwarnai dengan keseruan anak-anak asal AS dan Meksiko yang sedang bermain jungkat-jungkit sambil tertawa lepas pada Senin (29/7).
 
Dilansir CNN, ide pembuatan papan jungkat-jungkit berwarna merah muda mencolok itu pertama kali digagas oleh Ronald Rael, seorang profesor arsitektur di Universitas California, Barkeley bersama dengan Virginia San Fratello, yang juga seorang profesor asosiasi desain di Universitas San Jose, AS.
 
Dalam sebuah pernyataan, pihak Universitas California melaporkan bahwa orang-orang dari kedua negara terpisah itu berkumpul bersama untuk ikut bermain dalam "aksi pemersatu."
 
Sementara, dalam sebuah unggahan di Instagramnya, Rael menuliskan bahwa situasi di perbatasan itu "dipenuhi dengan kegembiraan, kegirangan, dan kebersamaan di tembok pembatas."
 
[Gambas:Video CNN]

"Dinding itu menjadi titik tumpu sesungguhnya dari hubungan AS dan Meksiko serta anak-anak dan orang dewasa yang saling terhubung secara bermakna antar kedua sisi dengan mengakui bahwa kegiatan yang terjadi di satu sisi akan memiliki dampak langsung terhadap sisi lainnya," kata Rael menambahkan.
 
Awalnya, gagasan ini dikenal dengan nama "Teeter-Totter Wall" yang telah direncanakan sejak 2009 silam oleh kedua profesor asal AS tersebut.

Kala itu, keduanya merancang konsep jungkat-jungkit antar AS dan Meksiko hanya untuk keperluan konten di buku mereka yang berjudul "Borderwall as Architecture." Dalam bukunya, mereka juga mencantumkan rasa humor dan daya cipta guna mengatasi kesia-siaan atas didirikannya tembok penghalang tersebut.
 


Namun, rancangan keduanya berhasil menjadi kenyataan dalam kurun 10 tahun kemudian. Rael bersama tim akhirnya memutuskan untuk membawa jungkat-jungkit itu ke Sunland Park, AS yang dipisahkan oleh pagar baja berupa pilar-pilar di Ciudad Juarez, Meksiko pada Senin kemarin.
 
Selain itu, Rael juga mengatakan di situs resmi bukunya bahwa proposal tanggapan yang sempat ia buat berusaha untuk "menata kembali atau mempertanyakan konstruksi, biaya, kinerja, dan makna dari pembangunan tembok (pembatas) tersebut."

(ajw/dea)

Let's block ads! (Why?)



from CNN Indonesia https://ift.tt/3351df1
via IFTTT

VIDEO: Korut Kembali Luncurkan Dua Rudal Jarak Pendek

Reuters, CNN Indonesia | Rabu, 31/07/2019 20:17 WIB

Jakarta, CNN Indonesia -- Korea Utara kembali meluncurkan dua rudal balistik jarak pendek, Rabu (31/7), memicu ketegangan di kawasan.

Let's block ads! (Why?)



from CNN Indonesia https://ift.tt/2KdRDy8
via IFTTT

Sebulan Patroli, Armada Inggris Peringati Kapal Iran 85 Kali

Jakarta, CNN Indonesia -- William King, komandan kapal perang Inggris, HMS Montrose, mengatakan armadanya telah "berinteraksi dengan pasukan Iran" sebanyak 85 kali selama 27 hari berpatroli di Selat Hormuz, Timur Tengah.

King mengatakan interaksi-interaksi itu tak jarang "memicu pertukaran peringatan" melalui radio.

King menganggap Iran ingin menguji tekad Angkatan Laut Kerajaan Inggris yang tengah berpatroli untuk mengawal kapal komersial berbendera Inggris.

"(Interaksi) itu memberikan Anda sejumlah gagasan terkait intensitas, bahkan mungkin lebih banyak dari yang kita lihat baru-baru ini," kata King kepada Radio BBC saat diwawancarai melalui telepon dari kapal fregatnya, Selasa (30/7).

"Iran tampaknya ingin menguji tekad kami, menguji respons kami sebagian besar waktu. Mereka akan mengklaim bahwa kehadiran kami ilegal, meskipun kami berlaku sepenuhnya sah secara hukum di perairan internasional."

Meski hubungan terus memanas, King menegaskan kontak dengan angkatan bersenjata Iran tetap "profesional" dan "ramah" di perairan tersebut.

"Ada rasa saling pengertian yang sehat. Haruskah saya menekankan rasa hormat sesama pelaut, yang sekarang tampaknya sudah konsisten?" kata King seperti dikutip AFP.

HMS Montrose memulai misi pengawalan di Selat Hormuz sejak awal Juli lalu sebagai antisipasi pembalasan Iran setelah angkatan laut Inggris menyita kapal tanker negara di Timur Tengah itu ketika berlayar di perairan Gibraltar pada 4 Juli lalu.

Tak lama setelah insiden itu, giliran Iran yang menyita kapal kargo Inggris di Selat Hormuz. (rds/has)

Let's block ads! (Why?)



from CNN Indonesia https://ift.tt/2MuiKrt
via IFTTT

China Perintahkan Restoran Halal Beijing Cabut Simbol Islam

Jakarta, CNN Indonesia -- Otoritas China dilaporkan memerintahkan restoran halal di Beijing untuk mencabut tulisan bahasa Arab dan simbol Islam lainnya.

Hal ini terkuak dalam serangkaian wawancara Reuters dengan karyawan dari 11 restoran dan toko yang menjual produk halal di Beijing.

Mereka semua mengaku disuruh aparat setempat untuk mencabut gambar yang berkaitan dengan Islam, seperti bulan sabit dan simbol kata "halal" dalam bahasa Arab.

Seorang manajer restoran mi di Beijing mengaku dihampiri oleh sejumlah petugas pemerintahan yang menyuruhnya menutupi kata "halal" di kaca depan.

"Mereka bilang, itu adalah kebudayaan asing dan kalian harus lebih menggunakan kebudayaan China," ujar pria yang enggan mengungkap identitasnya tersebut.

Pemberantasan tulisan Arab dan gambar bernapas Islam ini dianggap sebagai babak baru dari kampanye untuk memastikan penyesuaian agama dengan kebudayaan China.

Digencarkan sejak 2016, kampanye itu juga mencakup pencabutan kubah-kubah bergaya Timur Tengah di masjid dan menggantinya dengan pagoda khas China.

Menjadi rumah bagi 20 juta umat Muslim, China secara resmi mengakui kebebasan beragama. Namun, pemerintah tetap menggaungkan kampanye agar sistem kepercayaan sejalan dengan ideologi Partai Komunis.

Dengan kampanye tersebut, sebenarnya tak hanya Muslim yang menjadi target penertiban. Otoritas juga menutup banyak gereja Kristen bawah tanah dan membakar sejumlah tempat ibadah Kristen yang ilegal.

Namun, Muslim mendapatkan sorotan khusus sejak 2009, ketika bentrokan pecah antara minoritas Muslim Uighur dan mayoritas Han China di Xinjiang.

China Perintahkan Restoran Halal Beijing Cabut Simbol IslamMuslim mendapatkan sorotan khusus sejak 2009, ketika bentrokan pecah antara minoritas Muslim Uighur dan mayoritas Han China di Xinjiang. (Reuters/Thomas Peter)
Geram dengan kendali kuat pemerintah, sejumlah anggota komunitas Uighur melakukan serangan dengan pisau dan bom mobil di tempat-tempat umum.

Sebagai balasan, aparat China menggencarkan operasi "pemberantasan terorisme" di Xinjiang. Belakangan, China juga dilaporkan menahan jutaan orang Uighur di kamp re-edukasi, di mana minoritas Muslim itu dipaksa menanggalkan kepercayaannya.

Sejumlah analis menganggap China mulai khawatir dengan perkembangan pengaruh asing yang akhirnya dapat membuat kelompok-kelompok keagamaan sulit diatur.

"Arab dilihat sebagai bahasa asing dan pengetahuan akan bahasa itu dapat dilihat sebagai sesuatu yang di luar kendali negara," ujar ahli antropologi dari Universitas Washington, Darren Byler.

[Gambas:Video CNN]

Ia kemudian mengatakan, "Bahasa itu juga dianggap berkaitan dengan kesalehan, yang di mata otoritas negara dianggap sebagai ekstremisme keagamaan. Mereka ingin Islam di China beroperasi menggunakan bahasa China."

Komite Agama dan Etnis Beijing menolak berkomentar. Mereka hanya mengatakan bahwa perintah terkait restoran halal tersebut merupakan urusan pemerintah pusat.

Para pemilik restoran sendiri mengaku tak masalah jika disuruh mencopot simbol-simbol asing tersebut. Namun, para pelanggan mereka kebingungan, dan sebagian lainnya menganggap otoritas ingin "menghapus" kebudayaan Muslim.

"Mereka selalu bicara mengenai persatuan bangsa. Mereka selalu bicara mengenai China menjadi internasional. Apakah ini yang disebut persatuan bangsa," kata seorang karyawan restoran. (has)

Let's block ads! (Why?)



from CNN Indonesia https://ift.tt/2Ot1GEI
via IFTTT

VIDEO: 20 Demonstran Hong Kong Diadili, Aksi Protes Berlanjut

AP, CNN Indonesia | Rabu, 31/07/2019 18:42 WIB

Jakarta, CNN Indonesia -- Demonstrasi terus berlanjut di Hong Kong pada Rabu (31/7), ketika pengadilan membacakan dakwaan terhadap 20 pengunjuk rasa.

Let's block ads! (Why?)



from CNN Indonesia https://ift.tt/2KdmFpG
via IFTTT

Bayi Ditemukan di Kulkas Setelah 50 Tahun Disembunyikan

Jakarta, CNN Indonesia -- Seorang pria asal Missouri, Amerika Serikat bernama Adam Smith menemukan bayi di lemari pendingin di rumah ibunya pada Senin (29/7) pagi waktu setempat.

Dilansir dari CNN, jasad bayi itu terbungkus di dalam sebuah kardus.

Smith (37) kala itu langsung menelepon kepolisian dan melaporkan penemuan jasad bayi dalam kotak tersebut. Kepada CNN, ia mengatakan kardus itu berwarna putih dan dibungkus dengan plastik sampah.

 
"Ukuran (kardus) sebesar kotak sepatu boot," ujar Smith.

Menurut dia, kardus itu cukup lama berada di dalam kulkas milik ibunya.
 
"Saya ingat ketika masih kecil, saya merasa penasaran. Saya ingat (waktu itu) mencoba mengambil kursi dan merobek plastiknya. Setelah itu saya tidak pernah menyentuhnya," ucap Smith.
 
Awalnya, Smith mengira kardus putih itu berisi hiasan kue pernikahan atau hanya suvenir yang disimpan ibunya.

"Saya masih yakin kotak itu berisi hiasan kue pernikahan. Itu yang saya pikirkan," ujar Smith.

 [Gambas:Video CNN]

Smith pun memutuskan membuka kardus tersebut dan plastik yang membungkusnya dengan pisau. Dia menemukan selimut bayi berwarna merah muda dengan kaki dan rambut terbungkus di dalamnya.  
 
"Bayi itu terlihat bersih. Tidak ada darah, terlihat seperti bayi yang baru lahir," kata Smith.
 
"Dari yang saya bisa lihat, kulit dan semua utuh," ucap dia.
 
Setelah menemukan jasad bayi itu, Smith masih mencoba mengerti bagaimana sang ibu dapat menyembunyikan hal itu bertahun-tahun.
 
Sementara itu, kepolisian St. Louis mengaku sedang melakukan penyelidikan terkait penemuan jasad bayi yang dianggap sebagai "kematian mencurigakan."

Kepolisian juga masih menunggu autopsi dan meminta informasi lain dari warga.
 


Sementara pemeriksa medis St. Louis juga belum bisa memberikan informasi lebih rinci.
 
Smith menuturkan sang ibu telah membawa kardus tersebut ketika berpindah rumah empat kali, termasuk ke apartemen di Magnolia Avenue yang ditempati ibunya selama 25 tahun hingga ia tutup usia.
 
Smith juga sempat pindah ke sana untuk merawat ibunya yang mengidap kanker paru-paru. Namun, sang ibu meninggal pada 21 Juli lalu.
 
Sekarang, Smith malah semakin bertanya-tanya tentang identitas bayi itu.

"Siapa yang sebenarnya menyimpan anak mereka di dalam kotak dalam waktu selama ini dan tidak pernah membicarakannya sama sekali?" kata Smith.
 
"Saya benar-benar bingung. Ini gila," ucap dia.
 
Smith kemudian teringat pada peristiwa di masa lalu ketika masih berusia tujuh atau delapan tahun di mana kala itu sang ibu memarahinya.
 


"Yang dia (ibu) bilang kepada saya 'bayi pertama saya Jennifer mungkin sudah 21 tahun hari ini,'" kata Smith.
 
Smith meyakini jasad bayi dalam lemari pendingin itu adalah Jennifer. Dan jika itu memang benar, Smith berasumsi bayi itu telah meninggal sekitar 50 tahun lalu. (ajw/dea)

Let's block ads! (Why?)



from CNN Indonesia https://ift.tt/2yrJgJK
via IFTTT

Inggris Dekati ASEAN Cari Peluang Dagang Sebelum Brexit

Jakarta, CNN Indonesia -- Pemerintah Inggris dilaporkan tengah mendekati negara-negara di Asia Tenggara. Mereka diperkirakan hendak membidik pasar dan peluang bisnis di kawasan ini sebagai persiapan menjelang keluarnya negara itu dari Uni Eropa (Brexit) pada Oktober mendatang.

Menandai hal itu, Menteri Luar Negeri Inggris, Dominic Raab, bertolak ke Thailand pekan ini. Dia bakal hadir dalam pertemuan menteri luar negeri anggota Asosiasi Negara-Negara Asia Tenggara (ASEAN) di Negeri Gajah Putih.

"Sudah terlalu lama kami terlalu fokus dalam perdagangan di Eropa. Kami perlu meluaskan pandangan. Itu artinya mencari peluang untuk Inggris di seluruh dunia," kata Raab, seperti dilansir Reuters, Rabu (31/7).

Uni Eropa memberi tenggat terakhir bagi Inggris untuk hengkang dari blok itu pada 31 Oktober mendatang, dan membuat perjanjian kerja sama untuk mempertahankan proses perdagangan di antara kedua belah pihak. Menurut kelompok yang menentang, keputusan ini bakal merusak alur perdagangan dengan Uni Eropa, yang menjadi mitra dagang terbesar Inggris.

Sedangkan mereka yang mendukung Brexit mengklaim justru Inggris diuntungkan jika keluar dari Uni Eropa. Di antaranya adalah mereka bisa membuat perjanjian perdagangan baru dengan negara lain ketimbang hanya dengan Uni Eropa.

[Gambas:Video CNN]

"Nilai perdagangan di kawasan ini dengan Inggris setiap tahun bisa mencapai US$43,80 miliar (sekitar Rp 613,7 triliun), dan ini adalah peluang bagi kami untuk meningkatkan perdagangan," ujar Raab. (ayp)

Let's block ads! (Why?)



from CNN Indonesia https://ift.tt/2KcPBy9
via IFTTT

China Larang Perjalanan Individu Warga ke Taiwan

Jakarta, CNN Indonesia -- China akan berhenti mengeluarkan izin perjalanan individual bagi warganya yang hendak berpelesir ke Taiwan mulai 1 Agustus mendatang.

Kementerian Pariwisata menyatakan bahwa mereka merilis larangan perjalanan itu karena "relasi China dan Taiwan saat ini" tanpa menjelaskan lebih detail.

Selama ini, warga Negeri Tirai Bambu memang membutuhkan izin untuk melakukan perjalan mandiri ke Taiwan, wilayah yang dianggap pemerintahan Presiden Xi Jinping sebagai pembangkang lantaran ingin memerdekakan diri dari China.

Hanya para turis dari 47 kota seperti Beijing, Shanghai, dan Xiamen yang diizinkan mengunjungi Taiwan secara mandiri, bukan dengan rombongan tur.

Namun, China tak menjabarkan lebih lanjut larangan ini memungkinkan warga untuk berkunjung ke Taiwan dengan kelompok tur atau tidak.

Larangan ini dikeluarkan di saat jumlah warga China yang mengunjungi Taiwan melonjak. Pada semester pertama 2019, jumlah turis China ke Taiwan mencapai 1,67 juta. Dikutip Reuters, angka itu naik 28 persen dari tahun sebelumnya.

Kebijakan ini diterapkan ketika hubungan China dan Taiwan kembali memanas. Militer China berencana menggelar latihan di dekat Selat Taiwan pekan ini setelah mengancam akan menyerbu Taipei jika pemerintah wilayah itu kembali menyerukan pemisahan diri.

Badan Keamanan Maritim China mengumumkan rencana latihan itu pada Senin (29/7), tapi tak menjabarkan lebih lanjut waktu pasti operasi tersebut.

Namun, mereka menutup daerah di barat Taiwan, tepatnya di lepas pantai Guangdong dan Fujian, mulai Senin (29/7) pukul 06.00 hingga Jumat (2/8) pukul 18.00.

Selain itu, Badan Keamanan Maritim China juga menutup daerah pesisir di timur laut Taiwan, Zhejiang, untuk kegiatan militer hingga Kamis sore. Ancaman perang itu tercatat dalam buku putih pertahanan China yang dirilis pekan lalu. 

[Gambas:Video CNN]

Dalam dokumen itu, China juga menuduh Amerika Serikat menggunakan pengaruh politik untuk merusak stabilitas global.

Tak lama setelah buku putih itu dirilis, AS pun mengerahkan kapal perangnya, USS Antietam, ke Selat Taiwan dengan dalih pelayaran rutin. AS memang secara berkala melakukan pelayaran dengan dalih uji navigasi di Selat Taiwan yang selalu memancing amarah China.

Beijing menganggap setiap kapal perang yang melewati selat itu merupakan bentuk pelanggaran kedaulatan. (rds/has)

Let's block ads! (Why?)



from CNN Indonesia https://ift.tt/2OwuHzn
via IFTTT

Selebgram Rusia Ditemukan Tewas Dalam Koper

Jakarta, CNN Indonesia -- Selebgram Rusia Yekaterina Karaglanova ditemukan tewas dalam koper di apartemennya di Moskow.

Seperti dikutip dari sputniknews.com, pertama kali jasad Karaglanova ditemukan oleh orang tuanya. Awalnya orang tua Karaglanova khawatir karena putrinya itu tak dapat dihubungi selama berhari-hari.


Lantas mereka menghubungi pemilik apartemen, lalu mencoba masuk ke dalam kamar Karaglanova.

Ternyata di sana mereka mendapati tubuh Karaglanova terbujur kaku di dalam koper dengan sejumlah luka tusukan.

[Gambas:Video CNN]

Kepolisian menduga wanita 24 tahun itu menjadi korban pembunuhan. Berdasarkan hasil penyelidikan sementara, penyidik meyakini pelaku membunuh Karaglanova atas dasar cemburu.

Penyelidik percaya cara tubuh wanita itu muda dibiarkan bisa menjadi petunjuk untuk mengungkap pelaku pembunuhan.
Karaglanova disebut baru saja memulai hubungan dengan seseorang. Mereka berencana merayakan hari ulang tahun Karaglanova di Belanda pada 30 Juli.

Dan koper tersebut yang seharusnya menemani Karaglanova dalam perjalanan.

Rekaman CCTV menunjukkan mantan pacar Karaglanova sempat mengunjungi apartemen tersebut. Namun tidak diungkapkan apakah pria itu masuk dalam penyelidikan.


Yekaterina Karaglanova merupakan selebgram dengan 85.000 pengikut dan mengelola blog perjalanan. Dia disebut-sebut mirip dengan aktris gaek Audrey Hepburn. Karaglanova juga tengah menamatkan studi kedokteran dengan spesialisasi dokter kuit. (dea)

Let's block ads! (Why?)



from CNN Indonesia https://ift.tt/2K80bI2
via IFTTT

Pemimpin Sekte Kiamat Korsel Dijatuhi Hukuman Enam Tahun Bui

Jakarta, CNN Indonesia -- Pemimpin sekte kiamat di Korea Selatan, Shin Ok-ju, dijatuhi hukuman enam tahun penjara dalam kasus pemukulan terhadap 400 pengikutnya.

Pengadilan Korsel menyatakan bahwa Shin bersalah atas sejumlah tuntutan kriminal, termasuk kekerasan, penganiayaan anak, dan penipuan.

Kasus ini bermula pada 2014, ketika sang pemimpin Gereja Jalan Berkat itu meminta semua pengikutnya untuk hijrah ke Fiji. Menurutnya, kawasan itu sangat jauh dari marabahaya.

Setibanya di Fiji, Shin mengambil semua paspor pengikutnya. Sebagian pengikut tersebut kemudian dipukuli, sementara yang lainnya dipaksa mengikuti ritual mengusir iblis.

Jika ada pengikut yang kedapatan berupaya kabur dari gereja, mereka akan dihukum dengan dipukuli di depan umum.

"Para korban menderita akibat pemukulan dan mengalami tak hanya penyiksaan fisik, tapi juga ketakutan dan keterkejutan mental," ujar seorang hakim di Pengadilan Daerah Suwon, sebagaimana dikutip AFP.

Ia kemudian berkata, "Diperlukan hukuman berat untuk melawan tindakan ilegal yang dilakukan atas nama agama seperti ini."

Kini, kultus yang terinspirasi dari ajaran Kristen memang sedang menjamur di Korsel, di mana seperempat populasinya memang pemeluk agama Protestan atau Katolik.

Pada Maret lalu, seorang pemimpin kultus lainnya yang mengklaim diri sebagai mesias juga dijatuhi hukuman 16 tahun penjara karena terbukti bersalah memerkosa pengikut perempuannya. (has)

Let's block ads! (Why?)



from CNN Indonesia https://ift.tt/332AGPG
via IFTTT

VIDEO: Demonstran Hong Kong Protes di Depan Kantor Polisi

AFP, CNN Indonesia | Rabu, 31/07/2019 15:06 WIB

Jakarta, CNN Indonesia -- Demonstran Hong Kong menggelar aksi di depan kantor polisi Kwai Chung pada Selasa (30/7) malam sebagai dukungan untuk yang ditangkap selama kerusuhan. Namun, aksi itu kemudian menjadi gaduh setelah adanya pelemparan telur dan payung. Polisi pun memaksa membubarkan massa dengan semprotan merica.

Let's block ads! (Why?)



from CNN Indonesia https://ift.tt/2Zl7Yr9
via IFTTT

Jalanan Istana Kerajaan Thailand Dijadikan Arena Balap Liar

Jakarta, CNN Indonesia -- Balap liar identik dengan sebagian kawula muda. Namun, di Thailand sekelompok pemuda nekat kebut-kebutan dengan sepeda motor di jalanan seputar Istana Kerajaan yang dianggap sakral.

Seperti dilansir asiaone, Selasa (30/7), aksi balap liar itu dilaporkan terjadi pada Sabtu pekan lalu. Aksi sejumlah pemuda itu direkam lewat ponsel dan tertangkap kamera pengawas (CCTV).

Aksi mereka kemudian dilaporkan warga setempat kepada polisi. Aparat datang beberapa saat kemudian tetapi para pelaku sudah meninggalkan lokasi.

Kepala Kepolisian Wilayah Chana Songkhram, Kolonel Krissana Phathanajaroen, menyatakan mereka lalu mengumpulkan bukti-bukti dari sejumlah rekaman video. Hal itu dilakukan untuk mengungkap identitas pelaku balap liar.

Menurut seorang perwira tinggi kepolisian Thailand, Mayjen Senit Samranruamkij, peristiwa balap liar di dekat istana kerajaan Thailand baru pertama kali terjadi. Dia menyatakan kedua pelaku sudah didatangi dan diberi wejangan.

[Gambas:Video CNN]

Mereka lantas menjadi tersangka karena mengemudi dengan ugal-ugalan dan balap liar. Phathanajaroen menyatakan orang tua pelaku juga bisa diperkarakan karena tidak mengawasi anak-anaknya. (ayp)

Let's block ads! (Why?)



from CNN Indonesia https://ift.tt/2SXeGRM
via IFTTT

Aktor Tewas Saat Wajib Militer, Dua Tentara Singapura Diadili

Jakarta, CNN Indonesia -- Dua tentara Singapura diadili atas kasus kematian seorang aktor populer, Aloysius Pang, saat mengikuti wajib militer.

Kementerian Pertahanan Singapura menyatakan bahwa mereka sudah mengajukan tuntutan ke pengadilan militer terhadap kedua tentara tersebut, yaitu Ivan Teo dan Hubert Wah.

Dalam surat gugatan tersebut, Kemenhan Singapura menyatakan bahwa kedua tentara itu diduga bertanggung jawab atas kematian Aloysius saat sedang mengikuti pelatihan di Selandia Baru pada Januari lalu.

Ia mengalami luka serius akibat satu insiden saat sedang mereparasi artileri. Nyawa Aloysius tak tertolong meski sudah ada upaya perawatan.

Akibat insiden ini, Teo dijatuhi tiga tuntutan, termasuk ketidakpatuhan dan menyebabkan kematian dengan tindakan tak bertanggung jawab.

Jika terbukti bersalah, Teo terancam hukuman penjara hingga dua tahun juga membayar sejumlah denda.

Sementara itu, Wah dituntut atas tuduhan menyebabkan kematian karena tindakan kasar dengan ancaman hukuman penjara minimal lima tahun.

Kematian Aloysius menjadi sorotan luas karena ia merupakan peserta wajib militer ketiga yang meninggal saat mengikuti pelatihan dalam kurun waktu 17 bulan.

Kasus ini pun kembali memicu desakan untuk menghapuskan regulasi wajib militer Singapura yang mengharuskan warga laki-laki berusia 18 tahun mengikuti pelatihan bela negara.

Namun, Menteri Pertahanan Singapura, Ng Eng Hen, menyatakan bahwa negaranya "tidak seharusnya menghapuskan wajib militer" yang menjadi program tulang punggung pasukan bersenjata.

Ia memastikan bahwa jajaran kementeriannya akan menyusun regulasi untuk memastikan keamanan para peserta wajib militer. (has)

Let's block ads! (Why?)



from CNN Indonesia https://ift.tt/2Ow1DrJ
via IFTTT

Tuesday, July 30, 2019

Bus Tabrak Bom Taliban, 28 Orang Tewas

Jakarta, CNN Indonesia -- Puluhan penumpang bus yang terdiri dari wanita dan anak-anak tewas akibat ledakan bom di jalan raya Kandahar, Provinsi Farah, Afghanistan Rabu (31/7). Sebanyak 28 orang dilaporkan tewas dan 10 lainnya luka-luka.

Bus tersebut menabrak bom yang diduga ditaruh di pinggir jalan oleh kelompok Taliban.


"Sebuah bus menabrak bom pinggir jalan milik Taliban. Sejauh ini setidaknya 28 orang tewas, 10 lainnya luka," kata juru bicara Provinsi Farah Muhibullah Muhib dikutip dari AFP.

Juru bicara Gubernur Farah Farooq Barakzai menyebut kemungkinan jumlah korban akan terus bertambah. Belum ada konfirmasi dari kelompok Taliban bahwa mereka ada di balik insiden tersebut.

[Gambas:Video CNN]

Ledakan ini terjadi sehari setelah PBB mengatakan warga sipil yang tewas dan terluka akibat perang Afghanistan sudah pada tingkat "mengejutkan," meskipun sudah ada upaya untuk mengakhiri konflik yang hampir 18 tahun terjadi.

Jumlah korban pada semester pertama 2019 ini turun 27 persen dibanding periode yang sama tahun lalu.


Akan tetapi ada 1.366 warga sipil tewas dan 2.446 lainnya terluka. PBB menyebut upaya untuk mengurangi kekerasan belum mencapai hasil maksimal.

Menurut PBB, pasukan AS dan pro-pemerintah menyebabkan lebih banyak korban dari warga sipil daripada Taliban dan kelompok pemberontak lainnya. Hampir sepertiga korban merupakan anak-anak.


Saat ini Amerika Serikat tengah berupaya melakukan perdamaian dengan Taliban di mana salah satu poin pembahasan adalah penarikan pasukan AS dari Afghanistan. (dea)

Let's block ads! (Why?)



from CNN Indonesia https://ift.tt/2yrAETg
via IFTTT

Kemlu Selidiki Kabar Wanita WNI Pengikut ISIS Tewas di Suriah

Jakarta, CNN Indonesia -- Kementerian Luar Negeri menyatakan sedang meminta Kedutaan Besar RI di Damaskus mencari tahu soal kabar seorang perempuan asal Indonesia ditemukan tewas di kamp pengungsi Al-Hol, Suriah. Perempuan itu dilaporkan merupakan pengikut ISIS bernama "Sodermini" atau Sudarmini yang dilaporkan tengah mengandung enam bulan.

"Pemerintah, khususnya melalui KBRI Damaskus tengah berupaya memverifikasi kebenaran informasi, adanya perempuan yang diberitakan berkewarganegaraan Indonesia meninggal di kamp Suriah," ucap pelaksana tugas juru bicara Kemlu RI, Teuku Faizasyah, saat dikonfirmasi CNNIndonesia.com pada Rabu (31/7).

Teuku mengatakan proses verifikasi akan membutuhkan waktu yang tidak sebentar, lantaran situasi di Suriah yang sampai saat ini belum kondusif.

"Terlebih lagi, merujuk ke pemberitaan tersebut, lokasi tempat kejadian berada di bawah pengawasan kelompok yang berseberangan dengan pemerintah Suriah," katanya.

Kasus ini pertama kali diungkap oleh kantor berita Kurdi, Hawar News Agency. Media tersebut mengatakan perempuan itu meninggal akibat kekerasan. Luka memar dilaporkan ditemukan di sekujur tubuh wanita tersebut.

Kantor berita yang berada di wilayah Kurdi, Al Hasaka, Suriah Utara, itu juga melaporkan bahwa ayah Sodermini bernama Sardi dan ibunya bernama Nasia.

Sodermini diketahui berusia sekitar 30 tahunan dan telah memiliki tiga anak. Meski begitu media tersebut tak menjelaskan asal perempuan itu dan bagaimana dia masuk ke Suriah.

[Gambas:Video CNN] (rds/ayp)

Let's block ads! (Why?)



from CNN Indonesia https://ift.tt/2KdzMax
via IFTTT

RI Minta China Pulangkan 18 WNI Korban Pengantin Pesanan

Jakarta, CNN Indonesia -- Menteri Luar Negeri RI Retno Marsudi meminta China segera memfasilitasi pemulangan 18 perempuan Indonesia korban pengantin pesanan yang saat ini ditampung sementara di Kedutaan Besar RI di Beijing.

Permintaan itu disampaikan Retno saat bertemu dengan Menlu China Wang Yi di sela-sela pertemuan menteri luar negeri ASEAN dan negara Mitra di Bangkok, Thailand, Selasa (30/7).


"Sebagai upaya penyelesaian permasalahan pengantin pesanan (mail-order brides), Menlu Retno mengusulkan tiga hal, yang pertama itu agar 18 korban yang sudah berada di KBRI Beijing dapat segera difasilitasi pemulangannya," bunyi pernyataan Kementerian Luar Negeri RI yang diterima CNNIndonesia.com pada Rabu (31/7).

Dalam pertemuan itu, Retno menegaskan bahwa kasus pengantin pesanan harus segera ditangani melalui tindakan pencegahan. Ia meminta proses legalisasi dokumen pernikahan campuran di KBRI Beijing dan catatan sipil China dapat dilakukan dengan lebih ketat dan teliti lagi.

Retno juga menekankan pentingnya kerja sama antara Indonesia dan China dalam hal penegakan hukum terkait kasus ini, seperti menangkap para agen perdagangan manusia berkedok perjodohan yang beroperasi di Negeri Tirai Bambu.

Sebab, menurut dia, perekrutan pengantin pesanan ini tidak hanya dilakukan agen di Indonesia, tapi juga agen di Tiongkok.

Retno menyampaikan otoritas Indonesia sudah menangkap sejumlah tersangka terkait kasus ini. Ia berharap China bisa melakukan hal serupa.

"Saya baru saja bertemu dengan delapan korban perdagangan orang di Pontianak, Kalimantan. Para korban menyampaikan bahwa mereka direkrut oleh agen yang memberikan informasi palsu. Sebagian dari mereka mengalami kekerasan dalam rumah tangga, kekerasan seksual serta tidak diberikan makanan yang mencukupi," kata Retno.

Sejak Januari-Juli 2019, tercatat ada 32 kasus pengantin pesanan yang ditangani Kemlu RI. Puluhan perempuan itu dijodohkan dengan pria Tiongkok dengan iming-iming kesejahteraan yang terjamin. 

[Gambas:Video CNN]

Agen tersebut menjanjikan sejumlah uang kepada keluarga sang perempuan sebagai imbalan. Namun, dalam beberapa kasus, uang yang diberikan agen tidak sesuai dengan perjanjian awal dengan alasan biaya administrasi dan logistik lainnya.

RI Minta China Pulangkan 18 WNI Korban Pengantin PesananMenteri Luar Negeri RI Retno Marsudi meminta China segera memfasilitasi pemulangan 18 perempuan Indonesia korban pengantin pesanan. (Dok. Kemenlu RI)

Selepas dipersunting dan dibawa ke China, para perempuan itu juga malah dipekerjakan sebagai buruh dan kerap disiksa.

Pemerintah Indonesia disebut kesulitan untuk membantu atau memulangkan puluhan WNI itu lantaran mereka menikah dengan dokumen dan persyaratan yang sah di mata hukum China sehingga repatriasi memerlukan izin para suami.


Selain soal pengantin pesanan, pertemuan Retno dan Wang Yi juga membahas outlook ASEAN mengenai Indo-Pasifik yang menekankan sentralitas dan dialog kerja sama.

Isu Laut China selatan juga turut menjadi poin penting dalam pertemuan kedua menlu tersebut, di mana Retno menekankan semua pihak untuk menjaga perairan tersebut sebagai kawasan yang stabil.


Pernyataan itu diutarakan Retno menyusul dugaan perluasan pembangunan instalasi militer China di perairan tersebut dalam beberapa waktu terakhir. (rds/dea)

Let's block ads! (Why?)



from CNN Indonesia https://ift.tt/2OtsPaH
via IFTTT

VIDEO: Jungkat-jungkit 'Sambung Rasa' AS-Meksiko

AFPTV, CNN Indonesia | Rabu, 31/07/2019 11:39 WIB

Jakarta, CNN Indonesia -- Ronald Rael, seorang profesor arsitektur Meksiko, pencetus ide di balik pembuatan jungkat-jungkat tersebut. Jungkat-jungkit itu dijuluki 'Sube y Baja' yang berarti naik dan turun, juga sebagai bentuk protes terhadap kebijakan keras imigrasi AS.

Let's block ads! (Why?)



from CNN Indonesia https://ift.tt/31f0LJN
via IFTTT

Cemooh Pastor, Duterte Diganggu Lalat Saat Pidato

Jakarta, CNN Indonesia -- Setelah sempat dihinggapi kecoak ketika berpidato pada Mei lalu, kini Presiden Filipina, Rodrigo Duterte, mendapat gangguan dari lalat saat sedang berpidato pada Selasa (30/7) kemarin. Dalam pidato itu dia menyindir para pastor di gereja Katolik Filipina.

Lalat tersebut terlihat hinggap di bagian dahi dan pipi sang presiden ketika sedang menyampaikan pidatonya di sebuah sekolah di Manila. Akibatnya, Duterte pun langsung mengayunkan lengannya untuk mengusir serangga yang kerap berseliweran di tempat-tempat kotor itu.

Duterte malah menyebut lalat yang mengganggunya itu adalah suruhan dari para pastor.

"Saya telah lama berseteru dengan pastor. Lalat itu mendapat perintah dari mereka (pastor). Itu (lalat) telah mengikuti saya beberapa waktu," kata Duterte yang akhirnya memancing gelak tawa dari para hadirin.

Duterte pun sempat mengutuk lalat itu lantaran ia tak berhasil menjentikkannya dengan jari saat serangga itu hinggap di mikrofon.

"Tunggu sampai saya selesai berpidato. Saya akan meremukkan kamu (lalat) dengan kertas naskah ini," katanya, seperti dilansir AFP, Rabu (31/7).

Duterte memang sejak lama berselisih dengan para pemimpin gereja Katolik di negaranya, apalagi sejak banyak pastor yang tidak sepaham dengan kebijakan perang narkoba yang kontroversial.

Menurut Duterte, ajaran gereja "sama sekali tidak dapat diterima oleh akal sehat saya yang diberikan Tuhan."

"Saya punya Tuhan. Saya hanya tidak mau dibebani oleh agama," ujar Duterte.

Tahun lalu, Duterte juga sempat membuat marah para pemimpin gereja karena mengutip ayat Alkitab tentang penciptaan manusia sambil mengatakan, "Siapakah Tuhan yang bodoh ini?"

[Gambas:Video CNN]

Banyak pemimpin gereja yang mengkritik kebijakan-kebijakan Duterte, termasuk tindakan keras terhadap jaringan sindikat dan pengguna narkoba yang menewaskan ribuan jiwa. Mereka juga menentang usulan Duterte untuk kembali menerapkan hukuman mati.

Insiden pidato Duterte yang diganggu lalat hari Selasa kemarin bukanlah yang pertama kalinya. Pada Mei lalu, seekor kecoak juga terlihat sedang merayap naik turun di pundaknya saat Duterte sedang menyampaikan pidato di sebuah kampanye menjelang pemilihan kongres.

Duterte pun kala itu bergurau bahwa kecoak tersebut adalah suruhan kelompok oposisi. (ajw/ayp)

Let's block ads! (Why?)



from CNN Indonesia https://ift.tt/331bIjv
via IFTTT

Israel Disebut Setuju Bangun Perumahan Palestina

Jakarta, CNN Indonesia -- Israel dikabarkan menyetujui rencana pembangunan sedikitnya 700 rumah warga Palestina di Tepi Barat, sebuah langkah langka dilakukan otoritas negara Zionis itu.

Rencana pembangunan itu berada di bawah kewenangan kementerian Israel. Seorang pejabat Israel menuturkan sebanyak 700 rumah warga Palestina akan dibangun bersama sekitar 6.000 rumah warga Israel di Tepi Barat.


Pembangunan itu, paparnya, tetap berada di bawah kontrol Israel sepenuhnya. Pembangunan perumahan akan dilakukan di suatu wilayah Tepi Barat yang dikenal sebagai Area C. Wilayah itu berada di bawah kendali keamanan dan sipil Israel.

Luas Area C mencakup lebih dari 60 persen wilayah Tepi Barat, wilayah yang sebenarnya merupakan teritorial Palestina dan secara teori akan menjadi bagian dari negara Palestina berdasarkan solusi dua negara. 

[Gambas:Video CNN]

Dilansir AFP, Israel dikenal jarang sekali memberikan persetujuan pembangunan bagi perumahan Palestina di wilayah itu.

Di sisi lain, Israel terus memperluas permukiman di Tepi Barat meski dianggap ilegal berdasarkan hukum internasional. Perluasan pembangunan itu dinilai semakin memperkecil peluang perdamaian Palestina-Israel melalui solusi dua negara.


Sementara itu, media Israel melaporkan belum semua menteri Israel terkait menyetujui rencana pembangunan ini. Jika otoritas Israel menyepakati, ini akan menjadi pembangunan perumahan Palestina yang signifikan selama empat tahun terakhir.

Pembangunan ini disebut dilakukan menjelang kunjungan menantu Presiden Amerika Serikat Donald Trump sekaligus penasihat khususnya, Jared Kushner, ke Israel. 


Lawatan Kushner disebut dilakukan sebagai upaya AS mempersiapkan rencana perdamaian Palestina-Israel gagasannya yang kontroversial. (rds/dea)

Let's block ads! (Why?)



from CNN Indonesia https://ift.tt/2KkE14e
via IFTTT

Korut Kembali Luncurkan Roket, Korsel Siaga

Jakarta, CNN Indonesia -- Angkatan bersenjata Korea Utara dilaporkan kembali meluncurkan sejumlah roket pada hari ini, Rabu (31/7). Namun, menurut pengamatan militer Korea Selatan, mereka tidak bisa mengenali jenis roket yang diluncurkan itu.

Seperti dilansir Reuters, sejumlah roket itu diluncurkan dari Semenanjung Hodo di pantai timur Korea Utara. Lokasi itu juga digunakan Korut untuk uji rudal balistik jarak pendek pada pekan lalu.

Militer Korsel menyatakan mereka terus mengamati pergerakan Korut, dan tetap dalam keadaan siaga.

Pada 25 Juni lalu, Korut menyatakan mereka menguji dua rudal balistik jenis baru yang terbang sejauh 690 kilometer sebelum jatuh ke laut.

Ini merupakan uji coba rudal Korut pertama sejak pertemuan terakhir Presiden Donald Trump dan Pemimpin Tertinggi Kim Jong-un di zona demiliterisasi (DMZ), perbatasan kedua Korea, pada akhir Juni lalu.

Dalam pertemuan dadakan itu, Trump dan Kim Jong-un sepakat melanjutkan pembicaraan denuklirisasi setelah sempat mandek pasca pertemuan keduanya di Hanoi, Vietnam, Februari lalu.

[Gambas:Video CNN]

Menurut Korut, uji persenjataan itu untuk memperingatkan Korsel supaya mengurungkan niat menggelar latihan perang dengan Amerika Serikat. Korut juga dilaporkan tengah membangun kapal selam yang diduga bisa meluncurkan rudal balistik. (ayp)

Let's block ads! (Why?)



from CNN Indonesia https://ift.tt/2YcrLw8
via IFTTT

Kerusuhan Penjara Brasil hingga PM Inggris Boyong Kekasih

Jakarta, CNN Indonesia -- Sejumlah peristiwa terjadi di berbagai negara pada Selasa (30/7) kemarin. Mulai dari kerusuhan penjara di Brasil hingga PM Inggris Boris Johnson boyong kekasih ke rumah dinas. Semua dirangkum CNNIndonesia.com dalam kilas internasional.

1. Puluhan Tewas dalam Kerusuhan Penjara di Brasil

Korban meninggal dalam kerusuhan di penjara Kota Altamira, Negara Bagian Pata, Brasil dilaporkan mencapai 57 orang. Peristiwa berdarah itu terjadi akibat pertikaian dua kelompok geng, Comando Classe A dan Comando Vermelho atau Red Command.

Kebanyakan korban meninggal karena terjebak di sel akibat menghirup asap bangunan yang dibakar. Kemudian sebanyak 16 orang tewas dipancung. Para napi sempat menahan dua sipir, tetapi akhirnya dilepaskan.

[Gambas:Video CNN]

Kerusuhan maut di dalam penjara di Brasil sudah berulang kali terjadi. Pada Mei lalu 55 orang napi meninggal dalam kerusuhan di sebuah penjara di Negara Bagian Amazonas. Masih di tempat yang sama, dua tahun lalu juga terjadi kerusuhan penjara selama sepekan mengakibatkan 150 napi meninggal.

Keberadaan sejumlah geng membuat Brasil menjadi salah satu negara dengan tingkat kekerasan yang tinggi di dunia.

2. Senat Gagal Lawan Veto Trump, AS Tetap Jual Senjata ke Saudi

Senat Amerika Serikat gagal mencegah penjualan senjata senilai US$81 miliar atau setara Rp113,1 triliun ke Arab Saudi.

Dikutip AFP, AS tetap akan melanjutkan penjualan senjata setelah Presiden Donald Trump memveto tiga resolusi Kongres yang memblokir penjualan senjata kepada negara sekutu termasuk Arab Saudi dan Uni Emirat Arab.

Pemungutan suara yang dilakukan Kongres tak memenuhi jumlah dukungan untuk bisa membatalkan veto Trump.

[Gambas:Video CNN]

Penolakan ini mulai digaungkan sejak akhir tahun lalu, ketika Trump dianggap terlalu lembek terhadap Saudi ketika kasus pembunuhan Jurnalis The Washington Post Jamal Khashoggi mencuat.

Para pengkritik juga mengatakan penjualan senjata hanya akan memperburuk perang di Yaman.

3. PM Inggris Boris Johnson dan Kekasih Tinggal Serumah

Boris Johnson resmi menempati rumah dinas sekaligus kantor perdana menteri Inggris, Downing Street No 10, mulai awal pekan ini setelah dilantik sebagai pemimpin baru negara di barat laut Eropa itu pada pekan lalu.

Juru bicara kantor Perdana Menteri Inggris pada Selasa (30/7) menuturkan Johnson juga turut membawa kekasihnya, Carrie Symonds, tinggal di Downing Street 10.

[Gambas:Video CNN]

Dikutip CNN, langkah ini menjadikan Johnson merupakan PM Inggris pertama yang tinggal bersama pasangannya di Downing Street No 10 dengan status belum menikah.

Rumor hubungan antara Symonds dan Johnson telah lama beredar. Namun, keduanya baru benar-benar terlihat bersama di depan publik pada Juni 2019 lalu ketika Symonds mendukung pencalonan Johnson sebagai PM Inggris.

Sebelum berhubungan dengan Symonds, Johnson pernah menikah dua kali. Johnson bercerai dengan istri keduanya, Marina Wheeler, setelah 25 tahun menikah dan memiliki empat orang anak.

Keduanya mengumumkan perceraian pada September lalu. (ayp)

Let's block ads! (Why?)



from CNN Indonesia https://ift.tt/2Zlk5UT
via IFTTT

VIDEO: Prahara Hong Kong Belum Berakhir

AFPTV & Reuters, CNN Indonesia | Rabu, 31/07/2019 08:34 WIB

Jakarta, CNN Indonesia -- Dua bulan sudah Hong Kong bergolak. Aksi unjuk rasa besar maupun kecil terus terjadi sebagai wujud kegelisahan penduduk setempat atas pengaruh China.

Let's block ads! (Why?)



from CNN Indonesia https://ift.tt/2SQCbfd
via IFTTT

India Resmikan Aturan Larang Praktik Perceraian 'Talak Tiga'

Jakarta, CNN Indonesia -- Parlemen India mengesahkan undang-undang pernikahan yang melarang lelaki Muslim menceraikan istrinya dengan menyatakan tiga kali talak. Namun, umat Islam menyatakan pemerintah India terlalu mencampuri urusan mereka dalam menjalankan syariat.

"Ini adalah hari bersejarah. Parlemen telah memberi keadilan bagi para Muslimah yang selama ini merasakan ketidakadilan," kata Menteri Hukum India, Ravi Shankar Prasad, seperti dilansir Reuters, Rabu (31/7).

Pemerintah India di bawah Perdana Menteri Narendra Modi yang beraliran sayap kanan sejak beberapa waktu lalu memang mempermasalahkan soal talak. Mereka lantas menganggap proses perceraian dalam Islam itu sewenang-wenang dan merupakan tindak kejahatan.

Di dalam syariat Islam, seorang suami bisa menceraikan sang istri secara langsung dengan mengucapkan tiga kali talak di hadapannya.

Majelis Rendah Parlemen sudah mendukung aturan itu sejak pekan lalu. Beleid itu baru disahkan oleh Majelis Tinggi kemarin.

Berbekal aturan itu, kini proses talak yang terjadi di kalangan pasangan suami-istri Muslim di India bisa diperkarakan ke pengadilan.

Di sisi lain, sebagian umat Muslim di India berpandangan proses tiga kali talak untuk menceraikan istri keliru. Namun, mereka keberatan dengan pemerintah yang menetapkan aturan itu, sebab menurut mereka yang lebih tepat memberi keputusan adalah para ulama.

Menurut anggota parlemen yang merupakan oposisi dari fraksi Partai Majelis Ittihadul Muslimin Seluruh India, Asaduddin Owaisi, menuding Modi melakukan diskriminasi terhadap umat Muslim. Dia menyatakan pemerintah kini berupaya mempersulit umat Islam karena gagal melakukan reformasi masyarakat Hindu.

[Gambas:Video CNN]

Sejumlah kalangan, termasuk oposisi dari kalangan Hindu, menuding sikap Partai Bharatiya Janata (BJP) yang mendukung Modi bias terhadap umat Islam. Namun, BJP membantah sangkaan itu dan mengklaim mereka tidak memihak kelompok manapun. (ayp)

Let's block ads! (Why?)



from CNN Indonesia https://ift.tt/2ZkBMUP
via IFTTT

Ikhtiar Indonesia Damaikan Afghanistan dan Taliban

CNN Indonesia | Rabu, 31/07/2019 07:14 WIB

Jakarta, CNN Indonesia -- Delegasi Taliban kembali mengunjungi Indonesia pada akhir pekan lalu. Kementerian Luar Negeri mengatakan delegasi Taliban yang langsung diketuai wakil pimpinannya, Mullah Abdul Ghani Baradar, itu diterima secara informal oleh Wakil Presiden Jusuf Kalla di kediamannya di Jakarta.

Meski pemerintah Indonesia enggan buka mulut terkait pertemuan itu, juru bicara Taliban menuturkan pertemuan itu dilakukan guna membicarakan relasi politik antara Indonesia-Afghanistan dan juga proses perdamaian di negara Asia Selatan itu yang masih dilanda perang sipil selama 18 tahun terakhir.

Lawatan akhir pekan lalu itu juga bukan yang pertama kali dilakukan Taliban ke Jakarta.


Pada Agustus lalu, delegasi Taliban juga sempat berkunjung ke Jakarta dan menemui JK serta Menteri Luar Negeri Retno Marsudi.

Ahli politik internasional dari Universitas Padjajaran, Teuku Rezasyah, menilai lawatan delegasi Taliban tersebut merupakan bentuk kepercayaan Afghanistan kepada Indonesia untuk membantu proses perdamaian di negara itu.

"Mereka masih terlibat konflik dengan pemerintahnya sendiri di Afghanistan dan juga Amerika Serikat, jadi tampaknya mereka percaya hanya Indonesia yang bisa dimintakan jasa baiknya untuk membawa perdamaian menyeluruh di negara itu," kata Teuku Rezasyah, kepada CNNIndonesia.com, Selasa (30/7).

[Gambas:Video CNN]

Indonesia berkontribusi dalam proses perdamaian di antara keduanya di mana perang masih berlangsung terutama sejak koalisi Amerika Serikat menggulingkan Taliban yang saat itu berkuasa dalam pemerintahan Afghanistan.

Hal itu terlihat sejak Presiden Afghanistan Ashraf Ghani bertemu dengan Presiden Joko Widodo (Jokowi) di Jakarta pada April 2017 lalu.

Dalam kesempatan itu, Ghani disebut meminta Indonesia untuk bisa membantu negaranya keluar dari konflik sipil berkepanjangan.

Sejak itu, pejabat tinggi pemerintah rajin melawat Afghanistan mulai dari pejabat Kemlu RI, Menlu Retno, JK, hingga Jokowi.

Pada Januari 2018 lalu, Jokowi melakukan lawatan balasan ke Afghanistan meski situasi dan keamanan di Ibu Kota Kabul sedang tidak kondusif.

Sepekan sebelumnya, kelompok Taliban melakukan aksi bom bunuh diri di dekat Kedutaan Besar RI di Kabul menewaskan lebih dari 100 orang dan melukai sekitar 250 lainnya.


Di hari H lawatan Jokowi, sekelompok orang bersenjata menyerang sebuah akademi militer di Kabul.

Dalam lawatan itu, Jokowi mengusulkan diadakan pertemuan ulama internasional guna membantu proses perdamaian dunia terutama di Afghanistan. Saat itu, Jokowi juga menyatakan kesiapan Indonesia menjadi tuan rumah pertemuan tersebut.

Empat bulan berselang, Indonesia menjadi tuan rumah pertemuan trilateral ulama dari tiga negara yakni Indonesia, Afghanistan, dan Pakistan.

Pertemuan itu menghasilkan Bogor Ulama Declaration of Peace yang salah satunya berisikan dukungan perdamaian di Afghanistan.

"Indonesia menjadi tuan rumah pertemuan tokoh-tokoh agama yang melibatkan ulama dari Pakistan, Afghanistan, dan Indonesia. Kegiatan ini dengan sendirinya berkontribusi dalam keberlanjutan upaya membangun komunikasi (antara pemerintah Indonesia dengan pihak bersengketa di Afghanistan)," kata pelaksana juru bicara Kemlu RI, Teuku Faizasyah kemarin.


Selain Jokowi, JK juga turut andil dalam meningkatkan peran Indonesia dalam perdamaian di Afghanistan. Kurang dari sebulan setelah lawatan Jokowi, JK juga berkunjung ke Afghanistan untuk menjadi tamu kehormatan dalam acara Kabul Peace Proces Conference.

Dalam acara tersebut, JK berbagi cerita pengalaman RI mengatasi konflik sipil. (rds/dea)

1 dari 2

Let's block ads! (Why?)



from CNN Indonesia https://ift.tt/2YaUrWq
via IFTTT