"Tadi malam saya menjelaskan fakta bahwa ada jumpa pers yang tidak terjadwal sebelum pertemuan saya dengan Presiden Trump. Saya bahagia menjadi bagian dari hal itu dan menjadi populer," kata Trudeau di London, seperti dilansir CNN, Kamis (5/12).
Trudeau sepertinya tidak terlalu mengkhawatirkan persoalan itu apalagi sampai mengganggu hubungan AS dan Kanada. Padahal, Trump sempat menjulukinya bermuka dua, tetapi kemudian menambahkan Trudeau adalah orang baik.
Trump diketahui membatalkan konferensi pers di sesi akhir keikutsertaannya di KTT NATO di Inggris.
Rekaman yang pertama kali diunggah oleh CBC Kanada ini memperlihatkan keempat pemimpinan negara tengah asyik berbincang informal soal Trump yang terlambat hadiri sesi pertemuan di hari perdana KTT NATO, Rabu (4/12) kemarin. Percakapan tersebut terjadi di Istana Buckingham jelang pertemuan puncak NATO.
alam cuplikan itu, Johnson terlihat bertanya kepada Macron: "Itukah sebabnya dia [Trump] terlambat?"
Trudeau menyela pertanyaan Johnson dengan mengatakan, "dia [Trump] terlambat karena menggelar jumpa pers selama 40 menit di atas."
from CNN Indonesia https://ift.tt/2sQvG3b
via IFTTT
No comments:
Post a Comment